Mungkin bagi sebagian besar orang udah tahu tentang pesawat Poseidon. Pesawat Poseidon merupakan jenis pesawat patroli maritim multi misi yang cukup unggul di dunia. Ini digunakan sebagai kapal perang untuk misi intelejen, pencarian dan juga penyelamatan.
Jenis pesawat Poseidon ini terbang mencapai ketinggian 41.000 kaki dengan kecepatan meluncur kurang lebih 490 knot. Pesawat ini mempunyai waktu transit yang cukup singkat yang mana menjadi nilai tambah saat pencarian kapal selam dan penyelamatan. Ini merupakan jenis pesawat yang ikut andil dalam pencarian pesawat selam yang hilang beberapa tahun lalu di Indonesia.
Pesawat Poseidon dirancang secara khusus untuk misi ketinggian rendah. Biasanya digunakan untuk tujuan misi kemanusiaan dan pencarian maupun penyelamatan. Poseidon mempunyai dua varian yaitu p-81 yang diterbangkan oleh angkatan laut India dan p-8A yang diterbangkan oleh angkatan udara Amerika serikat dan angkatan laut Udara Australia serta angkatan Udara kerajaan Inggris.
Ini juga sudah dilengkapi berbagai macam fitur yang canggih dan modern. Ini mempunyai bentuk yang tidak terlalu besar namun kekuatannya sungguh sangat dahsyat. Pesawat ini dianggap sebagai salah satu pesawat yang yang dianggap sebagai pesawat untuk kegiatan sosial yang terbaik di dunia. Udah ada berbagai macam aksi sosial yang melibatkan pesawat ini. Maka tidak heran jika ketangguhannya tidak perlu diragukan lagi.