Skip to content

Daftar Tempat Wisata yang Didukung Pemerintah Kota Surabaya

Kota Surabaya merupakan kota metropolitan Jawa Timur. Kota memiliki luas kurang lebih 350.540 km dengan jumlah penduduk 2.91.688 jiwa. Kota ini menjadi kota terbesar kedua setelah jabodetabek. Di kota ini terdapat bandara Internasional bernama Juanda. Juga dua pelabuhan besar yang bernama Tanjung Perak dan Pelabuhan Ujung. Kota ini memiliki sebutan sebagai kota pahlawan karena memiliki sejarah perjuangan yang luar biasa. Kemajuan ekonomi kota Surabaya tidak menjadikan pemerintah kota Surabaya lupa untuk membangun tempat wisata umum. Ada banyak sekali tempat umum yang layak dijadikan sebagai destinasi wisata dengan harga yang sangat terjangkau.

Daftar Tempat Wisata Murah Meriah Kota Surabaya

Ada banyak sekali tempat wisata keren yang dibangun oleh pemerintah kota Surabaya, tempat tersebut menyajikan hiburan, sejarah dan ada juga yang berkonsep alam.

pxhere.com
  • Tugu Pahlawan

Tugu Pahlawan merupakan ikon kota Surabaya yang dibangun di Taman Kebonrojo seberang kantor Gubernur Jawa Timur. Tugu Pahlawan ini juga dekat dengan Museum Sepuluh Nopember yang memiliki bentuk seperti piramida. Di dalam museum tersebut menyimpan beragam bukti dan dokumen perjuangan rakyat Surabaya untuk melawan penjajah. Masyarakat Surabaya bisa menikmati hari libur dengan mengunjungi tugu pahlawan sekaligus museumnya.

  • Gedung Siola

Gedung museum tempat ini cukup megah, berada di Jalan Tunjungan. Awalnya gedung ini merupakan perusahaan komersial yang menjual pakaian dan juga tekstil dari Inggris. Namun tempat ini menjadi gedung pertahanan dalam melawan penjajah. Sekarang gedung ini resmi menjadi museum Surabaya. Selain mengunjungi gedung Siola, biasanya wisatawan bisa berbelanja atau sekedar jalan-jalan di depan deretan toko. Bangunan toko di jaman Belanda masih bertahan dan menjadi tempat favorit banyak orang untuk mengambil gambar.

  • Kebun Raya Mangrove

Pemerintah kota Surabaya telah bekerja sama dengan Yayasan Kebun Raya Indonesia dan juga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk membuat Kebun Raya Mangrove di daerah pantai Timur Surabaya. Kebun raya ini merupakan kebun raya pertama yang ada di kawasan Gunung Anyar. Untuk luas Kebun ini mencapai 100 hektar. Kebun ini akan berhubungan dengan Mangrove Information Center Wonorejo. Tempat ini akan menjadi tempat wisata keren yang ada di Surabaya. Selain itu akan menjadi kawasan konservasi, observasi dan penelitian juga pengkajian keilmuan. Dan yang paing penting, mangrove dijadikan sebagai tanaman pelindung dari abrasi dan banjir robb. Untuk pembuatan mangrove ini menghabiskan biaya hingga Rp 17 miliar, selain dijadikan sebagai hutan mangrove, tempat ini akan dilengkapi dengan jogging track, tempat bermain anak-anak dank anal-kanal sampan.

pxhere.com
  • Kawasan jembatan Merah

Merupakan kawasan sibuk di masa Belanda, di tempat ini ada gedung pusat pemerintahan, gedung pusat perkantoran dan perdagangan. Jembatan ini sebenarnya menjadi penghubung antara kawasan Surabaya Timur dan Barat kalimas. Wilayah Kalimas sebelah barat merupakan kawasan pemukiman Eropa, dan untuk sebelah timur non Eropa.

  • Jalan Gula dan Jalan Karet

Untuk anda yang menyukai spot vintage, maka Jalan Gula dan Jalan Karet bisa menjadi pilihan anda. Tempat ini berada tidak jauh dari kawasan Jembatan Merah. Di Jalan Gula sebenarnya pusat pabrik tembakau orang Belanda, anda akan menemukan banyak lorong sempit dan juga bangunan tua yang tidak berpenghuni. Di Jalan Karet anda akan menemukan bangunan-bangunan klasik indah, di jaman dahulu tempat ini dijadikan sebagai pusat perniagaan yang sangat ramai.

  • Gedung Internatio

Dikenal juga dengan nama Internationale Crediten Handelvereeniging. Yaitu tempat penegelolaan perdagangan di zaman penjajah. Pemerintah Surabaya belum merubah dan menjadikan gedung ini menjadi gedung lainnya. Selain itu gedung ini dijadikan sebagai saksi bisu terjadinya baku tembak antara rakyar Surabaya dengan sekutu pada 30 Oktober 1945. Pertempuran inilah yang menjadi akar terjadinya 10 November 1945, setiap tanggal 10 November dikenal sebagai hari pahlawan.

pxhere.com
  • Penjara kalisosok

Tempat ini menjadi tempat ditahannya beberapa pahlawan seperti Hos Tjokroaminoto, WR Soepratman, dan KH Mas Mansyur. Penjara ini memiliki ruang bawah tanah yang cukup menyeramkan. Tempat ini ditutup pada tahun 2000. Walaupun dikenal menyeramkan tetapi di dalam penjara anda akan menemukan berbagai lukisan mural yang keren.

  • Hotel Yamato

Hotel yamato menjadi saksi bisu peristiwa penyobekan bendera Belanda. Hotel ini masih berdiri dan tidak dirubah oleh pemerintah kota. Tempat ini masih menjadi hotel keren yang menawarkan konsep menginap penuh dengan kemewahan dan sejarah.

  • Masjid Kemayoran

Merupakan salah satu masjid tertua yang ada di Surabaya. Masjid ini memiliki sejarah panjang,l menjadi temlpat belrklumlpunya raklyat Surabaya untukl mlelawan penjajah. Masjid ini memang beberapa kali dil renovasi, namun jejak sejarahnya tidak hilang.

pxhere.com

Travel Terpercaya Untuk Berlibur Surabaya dan Sekitarnya

Bila anda tertarik untuk berlibur ke Surabaya, maka tidak ada salahnya mengunjungi Surabaya di hari libul bersama keluarga. Pemerintah Kota Surabaya selalu memberikan fasilitas umum memuaskan untuk wisatawan yang datang ke Surabaya dan kota lain disekitarnya. Dari Surabaya anda juga bisa pergi ketempat wisata lainnya seperti Malang. Anda bisa menggunakan travel Malang Juanda untuk perjalanan yangl menyenangkan.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *